May, 2014
now browsing by month
NUBIZ #5, Bisnis dan Komunitas
Tadi malam, program rutin Nubiz, yang muda yang berbisnis di Bandung TV membahas salah satu hal yang penting bagi para entrepreneur yaitu berhubungan dengan komunitas bisnis.Konsep tersebut menjadi relevan ketika para entrepreneur menghadapi perubahan lingkungan bisnis yang begitu cepat dan memberikan dampak kepada peluang dan ancaman yang harus dihadapi oleh para entrepreneur dalam bisnis mereka.
Pertanyaan juga disampaikan oleh para pebisnis muda di rumah dan juga di studio tentang bagaimana mengembangkan bisnis. Kang Ade dan Kang Meriza memberikan jawaban dengan lugas dan gamblang.
Ciptakan Produk yang Sesuai Dengan Need, want and Demand
Tugas setiap entrepreneur adalah bagaimana bisa membuat konsumen mereka bisa membeli yang selanjutnya adalah membuat mereka puas dan loyal sehingga setiap konsumen itu memiliki kualitas dimata setiap perusahaan atau entrepreneur. kualitas itu akan berkontribusi kepada perusahaan nantinya dimana mereka akan memberikan revenue dan juta value bagi perusahaan para entrepreneur.
Oleh karena itu, setiap entrepreneur harus fokus lagi kepada konsep dasar dari setiap entrepreneur yaitu need, want dan demand yang melekat pada setiap konsumen. Need berhubungan dengan bagaimana kebutuhan setiap entrepreneur yang bersifat mendasar seperti pangan, sandang dan papan. Karakter dari kebutuhan ini adalah tidak berubah dan terbatas.
Adapun want berhubungan dengan bagaimana keinginan yang tidak terbatas. Setiap konsumen memiliki want ini terhadap produk yang dibutuhkan mereka. Inilah ciri manusia yang want nya tidak terbatas hanya kepada basic atau hal mendasar dari suatu fungsi produk. Kondisi sangat dipengaruhi oleh perilaku mereka.
Yang membatasi keingingan konsumen itu adalah demand atau daya beli yang dimiliki oleh setiap konsumen itu sendiri. demand secara konsep adalah bagaimana keinginan yang didukung oleh daya beli yang dapat diukur oleh dana atau uang yang mereka miliki. Inilah yang bisa menjadi potential customer buat setiap entreprenuer. Mereka yang memiliki keinginan dan juga didukung oleh daya beli terhadap produk konsumen.
Oleh karena itu, setiap entrepreneur dituntut untuk bisa melakukan segmentasi berdasarkan geografi, demografi, psikografi dan juga behavior atau perilaku yang dimiliki oleh setiap calon konsumen. Ketepatan dalam memilih mereka akan membantu entrepreneur untuk membuat produk yang sesuai dengan need, want dan demand konsumen sehingga memiliki potensi untuk membuat konsumen puas dan loyal.
Ketika setiap entrepreneur itu bisa melakukan segmentasi yang tepat serta memilih target yang tepat, akan menjadi dasar untuk membuat produk yang tepat. Produk tersebut akan bisa sesuai dengan yang dibutuhkan, diinginkan dan juga demand atau permintaan yang dimiliki oleh target market tadi. Produk yang terdiri dari jenis-jenisnya, fitur yang melekat pada produk tersebut, kualitas sampai dengan service, kemasan dan lain-lain.
Inilah yang dituntut dari setiap entrepreneur bagiamana membuat produk yang tepat bagi konsumen dan seperti layaknya seorang ahli strategi yang memiliki keterbatasan dalam sumber daya, tetapi bisa mengopimalkan potensi yang ada di pasar dalam bentuk ketepatan melayani pasar atau konsumen itu sendiri.
Konsep Attention, Interest, Desire dan Action + puas dan Loyal akan relatif mudah untuk dicapai oleh setiap entrepreneur dari para konsumen yang sudah menjadi target untuk dilayani. Oleh karena itu, sudah saatnya entrepreneur yang bermaksud untuk menjadi juara dalam bisnis mereka dapat membuat bisnis yang efektif dan efisien dimana produk yang dibuat tersebut sesuai dengan need, want dan demand yang dimiliki oleh para konsumen. Dalam konteks marketing, inilah yang disebut dengan market driven dimana entrepreneur di drive atau didorong oleh need, want dan demand dari pasar dalam membuat produk. Salam juara….
Mengajar Manajemen Operasi

Materi yang diajarkan adalah juga bagaimana pemahaman dan penghayatan setiap entrepreneur dalam konsep manajemen operasi agar bisa berkontribusi optimal dalam pencapaian tujuan perusahaan yaitu TP = TR – TC. Kelas malam itu juga berdiskusi seputar hal-hal yang ada dalam bisnis para siswa.