Bersakit-sakit dahulu, bersenang-senang kemudian

Pernyataan ini perlu direnungkan kembali bagi seorang entrepreneur dan manajemen suatu perusahaan karena menjadi business owner dan manajer membutuhkan pengorbanan yang tidak sedikit.
Menurut penelitian di Amerika, ternyata, stress seorang business owner lebih tinggi daripada karyawan mereka. Menurut survei yang dilakukan Gallup belum lama ini, 45% pengusaha mengalami “kekhawatiran” berlebihan ketimbang karyawan (42%).  (http://www.portalhr.com/berita/bos-lebih-stres-ketimbang-karyawan)
Penelitian ini menggambarkan kepada kita bahwa pengorbahan seorang business owner tidak hanya dalam bentuk uang tetapi juga pikiran yang luar biasa menyangkut perusahaan dan ini membuat mereka stress. Berbeda dengan karyawan tingkat stress mereka yang lebih rendah.
Namun sebaliknya, mereka memiliki tingkat optimis mereka lebih tinggi daripada karyawan yang bekerja yaitu Sekitar 30% pengusaha mengatakan lebih percaya diri mengenai masa depannya ketimbang karyawan (25%). Menurut Dan Witters, Research Lead untuk Gallup Workplace, hal ini diperkirakan karena budaya wirausaha yang selalu berani mengambil risiko dalam bisnis, menciptakan pekerjaan, memunculkan produk-produk dan inovasi baru.
Jadi, meskipun bersakit-sakit dahulu, seorang entrepreneur bisa mendapatkan kesenangan setelah keberhasilan bisnis yang mereka jalankan..

by Meriza Hendri, Coach GIMB

Sumber : http://www.merizahendri.com/2012/12/bersakit-sakit-dahulu-bersenang-senang.html

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

Social Widgets powered by AB-WebLog.com.