Liputan Tanya Jawab di Harian Bisnis Bandung, 10 Mei 2013

Artikel Meriza Hendri di Koran Harian Bisnis Bandung

Alhamdulillah, satu lagi kesempatan berharga datang kepada Saya. Untuk menyebarkan pengetahuan kepada stakeholders, Saya berkesempatan untuk menjadi pengisi rubrik tanya jawab dan konsultasi di Harian Umum Bisnis Bandung, setiap jumat. Alhamdulillah….

Pada kesempatan kali ini, dalam tahap pertama, sudah di terbitkan di HU Bisnis Bandung, tanggal 10 Mei 2013. Senang sekali, pemikiran kita mulai diterima oleh banyak orang. Semoga akan memberikan inspirasi buat para pembaca.

Tema kali ini adalah menyangkut bagaimana membuat bisnis yang melambat tumbuhnya, menjadi lebih baik. Pertanyaan yang sering Saya dapatkan dari para entrepreneur. Menjawabnya juga harus hati-hati.

Hal mendasar yang harus diperhatikan adalah bagaimana kita mendorong para entrepreneur untuk mulai concern dengan pengetahuan bisnis mereka. Pengetahuan harus menjadi dasar dalam menjalankan bisnis.

Banyak dinamika bisnis yang terjadi selama perjalanan bisnis tersebut. Oleh karena itu, dengan pengetahuan, akan bisa mendorong entrepreneur dalam membuat keputusan bisnis lebih strategis. Artinya, keputusan yang terbaik dan menguntungkan bagi bisnis tersebut.

By : Meriza Hendri

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

Social Widgets powered by AB-WebLog.com.